Dimulaimya Operasi Zebra, Warga Bandung Diingatkan Tertib Lalu Lintas


Warga Bandung diingatkan untuk lebih tertib berlalu lintas mulai besok. Pasalnya, Polrestabes Bandung akan melakulan razia rutin dalam rangka Operasi Zebra 2017.

"Mulai besok kita akan lakukan operasi zebra. Jadi masyarakat kami harapkan untuk lebih tertib saat berkendara," ucap Kasatlantas Polrestabes Bandung AKBP Mariyono di Mapolrestabes Bandung, Jalan Jawa, Kota Bandung, Selasa (31/10/2017).

Operasi zebra dilakukan selama dua pekan dari mulai tanggal 1 sampai 14 November 2017 mendatang. Dalam operasi ini, polisi akan tegas menindak para pengendara yang tidak tertib berlalu lintas.

"Dalam operasi ini 60 persennya tindakan berupa penilangan. Lalu masing-masing 20 persen teguran dan imbauan," kata dia.

Selama operasi zebra, sambung Mariyono, polisi menyasar para pengendara yang tak sesuai aturan lalu lintas. Aneka pelanggaran dari mulai berhenti sembarangan, parkir liar hingga pelanggaran secara kasat mata seperti tidak menggunakan helm dan yang lainnya.

"Termasuk saat kita berhentikan, yang bersangkutan tidak membawa secara lengkap dokumennya jelas kita lakukan tindakan langsung," kata dia.

Operasi zebra sendiri akan dilakukan di beberapa titik di Kota Bandung. Terlebih daerah yang selama ini rawan akan pelanggar lalu lintas.

"Sudah kita petakan, ada beberapa titik yang memang rawan pelanggaran," tandasnya.

Selain menindak para pelanggar lalu lintas, kata Mariyono, operasi zebra juga dilakukan untuk menumbuhkan kesadaran masyarakat pentingnya tertib lalu lintas. Apalagi dengan operasi ini, pihaknya ingin meminimalisir tingkat kemacetan dan kecelakaan lalu lintas di Kota Bandung. 
Share on Google Plus

About Unknown

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Posting Komentar